Home »
» Cara Mengatasi Untrusted Connection This Connection is Untrustred di Mozilla Firefox
HTTPS (Hyper Text Transfer Protocol Secure) merupakan versi keamanan dari HTTP, HTTPS melakukan enkripsi informasi antara browser dengan web server yang mendapat informasi. Mozilla Firefox mencoba melindungi komputer anda dari situs-situs berbahaya dan memblokir ke situs yang SSL (Secure Socket Layer) telah kadaluwarsa atau dipalsukan, Sertifikat SSL juga berguna untuk memblok aplikasi berbahaya yang dicoba untuk diinstal pada komputer anda.
Untrusted Connection This Connection is Untrusted juga sering muncul pada komputer anda ketika anda browsing menggunakan Mozilla Firefox dan mengunjungi situs https, Untuk Mengatasi masalah ini silahkan ikuti beberapa langkah dibawah ini :
- Buka Mozilla Firefox anda, kemudian bukalah situs yang
beralamat menggunakan https dan Firefox akan menampilkan pesan “This
Connection is Untrusted”.
- Kemudian klik “I Know the Risks”, Lalu pilih Add Exception.
- Maka akan muncul dialog box, Setelah itu klik “Get Certificate” kemudian “Confirm Security Exception”.
- Tutup Firefox anda, lalu buka kembali.
- Seharusnya website yang anda kunjungi dan menggunakan https
sudah bisa dibuka dengan normal tanpa muncul pesan“ This Connection is
Untrusted”.
Jika masih mengalami pesan error “This Connection is Untrusted”, Maka ada beberapa kesalahan lainnya pada komputer anda :
- Tanggal pada komputer anda tidak sesuai dengan tanggal yang
berada pada Situs tersebut, kemungkinan bisa disebabkan karena baterai
CMOS Komputer / Laptop anda sudah habis dan perlu diganti dengan baterai
CMOS baru.
- Jika tulisan I Know The Risks tidak muncul pada Firefox anda,
maka ikuti langkah berikutini : Klik Option, Lalu Advanced, Kemudian Tab
Network, Lalu di kolom Connection klik Settings, Lalu pilih No Proxy,
Kemudian klik OK dan OK lagi.
Semoga tulisan tentang Untrusted Connection This Connection is Untrusted bermanfaat dalam menyelesaikan masalah di Mozilla Firefox anda.
0 komentar:
Posting Komentar