Rabu, 19 Februari 2014

Nvidia GeForce GTX 750 & 750 Ti Diluncurkan, Tawarkan Konsumsi Daya Efisien


Nvidia GeForce GTX 750
Nvidia GeForce GTX 750
Setelah beberapa kali muncul bocorannya di internet, Nvidia akhirnya secara resmi mengumumkan kehadiran kartu grafis terbarunya yang menggunakan arsitektur Maxwell, yakni GeForce GTX 750 dan GeForce GTX 750 Ti. Kedua kartu grafis tersebut menawarkan konsumsi daya yang sangat efisien.
GeForce GTX 750 dan GeForce GTX 750 Ti yang telah diluncurkan oleh Nvidia ini telah mengusung arsitektur terbaru yang disebut dengan Maxwell. Dua fitur utama yang ditawarkan oleh Nvidia Maxwell ini adalah konsumsi daya yang efisien dan hadirnya teknologi UVM (Unified Virtual Memory).
Teknologi UVM besutan Nvidia yang disuntikkan pada Maxwell ini memiliki fungsi yang serupa dengan teknologi hUMA pada AMD APU Kaveri, yakni memungkinkan CPU (prosesor) dan GPU (kartu grafis) mengakses dan berbagi memori yang sama untuk memangkat bottleneck dan meningkatkan kinerja komputasi.
Kartu grafis GeForce GTX 750 ini mengusung 512 CUDA core berkecepatan 1020MHz dan turbo 1085MHz yang dipadukan dengan 32 TMUs, dan 16 ROPs. Kartu grafis GeForce GTX 750 ini dikawinkan dengan memori 1GB GDDR5  berkecepatan 5GHz dengan antarmuka memori 128-bit. Konsumsi daya GeForce GTX 750 hanya 55W.
Sedangkan GeForce GTX 750 Ti akan mengusung 640 CUDA core berkecepatan 1020MHz dan turbo 1085MHz yang dipadukan dengan 40 TMUs, dan 16 ROPs. Kartu grafis GeForce GTX 750 Ti ini dikawinkan dengan memori 2GB GDDR5 berkecepatan 5,4GHz dengan antarmuka memori 128-bit. Konsumsi daya GeForce GTX 750 Ti hanya 65W.
Konsumsi daya GeForce GTX 750 dan GeForce GTX 750 Ti yang begitu efisien membuat kedua kartu grafis ini tidak memerlukan power tambahan pada PCI-e. GeForce GTX 750 dan GeForce GTX 750 Ti akan menggantikan GeForce GTX 660, GTX 650, dan GTX 650 Ti di pasaran.
Seperti yang dilansir dari TomsHardware (18/02/2014), GeForce GTX 750 akan dijual dengan harga $120 atau sekitar Rp 1,45 juta. Sedangkan GeForce GTX 750 Ti dijual dengan harga $150 atau sekitar Rp 1,9 jutaan.

0 komentar:

luvne.com ayeey.com cicicookies.com mbepp.com kumpulanrumusnya.comnya.com tipscantiknya.com
kesehatan dan kecantikan

Share it